JARINGAN PADA HEWAN
JARINGAN
PADA HEWAN
a.
Jaringan Epitel
Jaringan epitel
merupakan jaringan yang melapisi atau menutupi permukaan luar tubuh (membentuk
kulit) atau melapisi permukaan rongga tubuh. Oleh karena itu, jaringan ini
terdiri atas sel-sel yang tersusun dalam lembaran-lembaran. Masing-masing
lembaran terdiri dari satu lapisan atau lebih. Jaringan epitel dapat berbentuk
pipih, kubus dan silindris. Jaringan epitel berfungsi sebagai pelindung
jaringan di bawahnya dari kerusakan karena gesekan mekanis , radiasi ultraviolet
maupun serangan bakteri. Fungsi lain dari epitel adalah sebagai penyerap atau
absorbs pada lapisan dinding usus halus dan pengeluaran atau ekskresi pada
kelenjar kulit.
b.
Jaringan Penunjang
Jaringan penunjang atau jaringan penyokong yaitu jaringan
yang terdiri atas jaringan tulang rawan dan jaringan tulangg keras. Jaringan
tulang rawan tersusun atas sel-sel tulang rawan. Jaringan tulang rawan umumnya
terdapat pada permukaan persendian dan daun telinga. Adapun jaringan tulang
keras tersusun atas sel-sel tulang keras. Di antara sel-sel tulang terdapat
bahan dasar (matriks) yang mengandung zat kapur. Zat kapur inilah yg
menyebabkan tulang menjadi keras. Fungsi jaringan tulang membentuk rangka tubuh
yang menyokong dan melindungi bagian lunak.
c.
Jaringan Otot
Jaringan otot adalah jaringan yang tersusun atas sel-sel
otot yang bersifat lentur. Setiap sel otot tersusun oleh serabut halus yang
disebut myofibril. Fungsi jaringan
otot adalah sebagai penggerak tubuh. Terdapat 3 jenis jaringan otot yaitu
1. Otot Lurik disebut
juga dengan otot rangka. Otot lurik terdapat dan melekat pada rangka. Otot
lurik menggerakkan tulang-tulang anggota tubuh dengan kontraksi yang kuat dan
cepat. Sifat gerakan dari otot lurik menurut kehendak kita atau perintah otak
dan tidak tahan kelelahan.
2. Otot polos disebut
dengan otot halus. Otot polos terdapat pada organ-organ bagian dalam tubuh,
seperti saluran pencernaan, kandung kemih, pembuluh darah nadi dan pembuluh
balik. Sifat gerakan otot polos tidak menurut kehendak kita dan tahan
kelelahan.
3. Otak jantung
memiliki karakter yang merupakan perpaduan antara otot rangka dan otot polos.
Otot jantung menghasilkan denyut jantung. Sifat gerakan otot jantung tidak
menurut kehendak kita dan tahan terhadap kelelahan.
d.
Jaringan Saraf
Jaringan saraf merupakan jaringan yang tersusun atas
sel-sel saraf (neuron). Setiap neuron terdiri atas badan sel dan serabut saraf.
Jaringan saraf bertugas menerima rangsang baik dari dalam tubuh maupun dari
luar tubuh. Selanjutnya, mengolah informasi atau rangsangan itu agar dapat
memberi tanggapan yang tepat.
e.
Jaringan Ikat
Jaringan ikat berfungsi mengikat bagian-bagian tubuh.
Sebagai contoh, jaringan ikat menghubungkan otot dengan tulang, dan
menghubungkan antara tulang yang satu dengan tulang yang lain.
Comments
Post a Comment